FORKOWAS.COM, PAMULIHAN - Meski belum pulih benar dari penyakit stroke ringan yang diderita, Kepala Desa Mekarbakti Kecamatan Pamulihan Juansyah siap membangun Desa dan warganya ke arah yang lebih baik, Kamis (23/5).
"Dengan kondisi apapun, seorang kades harus menjadi sistem penggerak pembangunan di Desanya," ujarnya kepada Forkowas.com saat ditemui dirumahnya.
Juju sapaan akrab Juansyah menambahkan, sehebat apapun program kerja kades dalam membangun desanya, tidak berarti apa-apa tanpa dukungan dan peran serta masyarakat.
"Keberhasilan pimpinan seorang kades adalah sinergritas antara kades dan masyarakatnya juga unsur pemerintahan yang ada di pemerintahan Desa," ucapnya.
Ia mengaku jabatan yang diembannya sekarang merupakan amanah rakyat yang harus dilaksanakan sebaik mungkin.
"Kami harus mengemban amanah ini dengan baik, kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah harus meningkat. Bahkan seorang kades harus jadi pelindung dan pengayom masyarakat," ujarnya.
Meski dengan keadaan seperti itu, kata ia, bukan menjadi penghalang dirinya untuk terus mendedikasikan diri untuk kesejahteraan warga.
"Meski kondisi seperti ini, takan menjadi penghalang dan penghambat sekecil apapun untuk dapat membangun dan juga melayani masyarakat serta selalu siap untuk merealisasikan program-program yang dijanjikan semasa kampanye," pungkas dia
Ia pun mengharapkan adanya dukungan warga untuk bisa bersinergritas bersama-sama dengan pemerintahan desa dalam membangun Desa Mekarbakti ini ke arah yang lebih baik.
Warga setempat, mengapresiasi tekad dan semangat kades yang tampak serius ingin membangun wilayahnya. (Ferdi Felani)***