Baznas Sumedang Salurkan Bantuan ke Siswa Kurang Mampu -->

Baznas Sumedang Salurkan Bantuan ke Siswa Kurang Mampu

Tuesday, September 24, 2019, 9/24/2019 01:28:00 PM

PAMULIHAN, FORKOWAS.COM -  Badan amil zakat nasional (BAZNAS) Kabupaten Sumedang salurkan bantuan kepada sejumlah siswa disetiap sekolah se-Kecamatan Pamulihan. Selasa 24 September 2019 bertempat di Aula Heubeul isuk kecamatan Pamulihan.

Bantuan tersebut disalurkan melalui Unit pengumpul zakat (UPZ) Kecamatan Pamulihan ini yang dihadiri Camat serta Sekcam Pamulihan.

Camat Pamulihan Hari Tri Santosa  mengatakan pemberian bantuan tersebut sebagai bentuk wujud kepedulian pemerintah dan semoga masyarakat menjadi sadar akan pentingnya zakat dalam menyisihkan sebagian hartanya yang dikumpulkan melalui badan zakat yang.

"Sebab nantinya akan bisa membantu masyarakat yang membutuhkan uluran tangan," ucapnya.

Sementara Ketua UPZ Pamulihan Jejen Fahrudin mengatakan, kalau BAZNAS Sumedang telah banyak memberikan bantuan buat kecamatan Pamulihan di mulai dari Rutilahu, bantuan fakir miskin, pesantren dan masih banyak lagi.

"Bentuk kepedulian pemerintah melalui Baznas ini sebagai realisasi zakat mal yang masuk dari masyarakat, yang 2019 ini hampir Rp125 juta bantuan dari baznas buat kecamatan Pamulihan" ungkapnya

Sebagai UPZ Pamulihan, kata ia, mengajak masyarakat untuk lebih sadar dalam membayar zakat mal yang bisa membantu saudara kita yang membutuhkan juga sebagai bekal kita nanti di akhir jaman. (Egy)*

TerPopuler