BANDUNG, FORKOWAS.COM -
Sejumlah aparatur sipil negara (ASN) Pemerintah Kabupaten Bandung, di antaranya Dinas Pertanian Kabupaten Bandung menerima penghargaan sebagai pemuda pelopor berprestasi dari Provinsi Jawa Barat.
Penghargaan itu diberikan pada momen Hari Sumpah Pemuda ke-91, Senin (28/10/2019) di Gedung Youth Center Sport Arcamanik Kota Bandung.
Penghargaan itu dilangsungkan pada kegiatan Youth Innovation Summit 2019 yang diselenggatan Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Jabar.
Dalam kegiatan itu turut menampilkan berbagai karya inovasi dan gelar produk wirausaha muda.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang hadir pada kesempatan itu turut mengapresiasi hasil karya inovasi dan gelar produk tersebut. Bahkam, ia turut menyerahkan penghargaan kepada pemuda pelopor berprestasi dari berbagai bidang di Jabar.
"Di hari Sumpah Pemuda ini, saya memberikan apresiasi untuk pemuda berprestasi," kata Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil yang menyerahkan langsung penghargaan kepada pemuda berprestasi.
Kategori penghargaan yang diberikan kepada pemuda berprestasi tersebut, berdasarkan sumber wartawan dari Dinas Pertanian Kabupaten Bandung, Selasa (29/10/2019), di antaranya bidang sumber daya alam dan lingkungan, pangan, inovasi teknologi, agama, sosial dan budaya, pendidikan, wirausaha muda berprestasi, pertanian, kuliner, serta organisasi kepemudaan.
Beberapa penghargaan pemuda berprestasi dari Kabupaten Bandung, berhasil diraih oleh Yuni Widiawati (Kategori Pemenang Bidang Agama, Sosial, dan Budaya); Naufal Yazid (Kategori Pemenang Bidang Industri Kreatif).
Pada kesempatan itu pula Gubernur Jawa Barat menyerahkan penghargaan Abdi Bakti Tani kepada Unit Pelaksana Teknis Pusat Kesehatan Hewan Wilayah Majalaya, Dinas Pertanian Kabupaten Bandung yang meraih prestasi peringkat ke 3 yang diterima langsung oleh Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Bandung Ir. H.A. Tisna Umaran, M.P., dengan hadiah sebesar Rp.20.000.000,00 (dua puluh juta rupiah).
Pada sesi akhir, Asisten Administrasi Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Barat H. Dudi Sudradjat Abdurachim, MT juga menyampaikan penghargaan Top 33 Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik Provinsi Jawa Barat kepada Dinas Pertanian Kabupaten Bandung dengan inovasi Sistem Aplikasi Penyuluhan Pertanian Sabilulungan (SAPU TANGAN) yang diterima oleh Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Ir. Yayan Agustian, M,Si selaku inovator tersebut yang memperoleh peringkat ke 13.
"Namun demikian, prestasi ini cukup membanggakan karena peringkat ke 1 s/d 12 semuanya dari perangkat daerah Provinsi Jawa Barat, dan peringkat 13 s./d 33 dari perangkat daerah kabupaten/kota, artinya Dinas Pertanian sebagai yang terbaik dengan kategori inovasi kabupaten/kota di Jawa Barat," kata Yayan kepada wartawan di Soreang, Selasa sore.
Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Bandung Ir. H.A. Tisna Umaran, M.P., mengharapkan, agar prestasi yang sudah diraih ini menjadi motivasi peningkatan kinerja dan pelayanan publik bagi karyawan Dinas Pertanian kepada masyarakat kabupaten Bandung. (F-25)***