Pesantren Al Hikamussalafiyyah Gelar Doa Bersama, untuk Kesuksesan Pelantikan Presiden -->
Rabu, 16 April 2025

Pesantren Al Hikamussalafiyyah Gelar Doa Bersama, untuk Kesuksesan Pelantikan Presiden

Wednesday, October 9, 2019, 10/09/2019 12:03:00 AM

SUMEDANG, FORKOWAS.COM - Pondok Pesantren Al-Hikamussalafiyyah menggelar doa bersama untuk keselamatan bangsa menyusul rentetan bencana alam yang terjadi di beberapa wilayah di Indonesia, juga mendoakan untuk kesuksesan pelantikan presiden dan wakil presiden Republik Indonesia.

Doa bersama tersebut dilaksanakan di Taman Pondok Pesantren Al-Hikamussalafiyyah, Desa Sukamantri Kecamatan Tanjungkerta Kabupaten Sumedang Jawa Barat, Selasa (8/10/2019).

Ketua dewan pengasuh Pondok Pesantren Al-Hikamussalafiyyah, H Sa’dulloh, dalam sambutannya mengatakan bahwa ada empat hal yang secara khusus kita doakan dalam doa bersama ini, semuanya menyangkut Bangsa Indonesia.

"Ada empat hal yang secara khusus kita doakan dalam doa bersama ini, semuanya menyangkut keselamatan bangsa. Pertama saat ini rentetan bencana alam terjadi di beberapa wilayah Indonesia, kita doakan semoga bencana alam tersebut tidak datang kembali dan warga yang terkena bencana semoga bisa tabah," kata H Sa’dulloh.
"Yang kedua, kita berdoa menyangkut konflik yang terjadi di daerah papua. Semoga konflik tersebut bisa segera teratasi dan Negara Indonesia kembali aman, damai, dan tenteram. Yang ketiga, Indonesia saat ini sedang di rongrong oleh sekelompok orang yang ingin memecah belah negara. Kita doakan semoga Negara Indonesia tetap utuh dan tidak terpengaruh dengan rongrong tersebut," ucap H. Sa’dulloh

Dan yang keempat, beberapa hari lagi di Indonesia akan ada kegiatan pelantikan presiden dan wakil presiden periode 2019-2024.

"Kita doakan semoga proses persiapannya berjalan lancar, dan hingga waktunya pelantikan nanti tidak ada gangguan apapun," ujarnya.

Terpantau, kegiatan doa bersama di pimpinan langsung oleh Pengasuh Pondok Pesantren Al-Hikamussalafiyyah, KH Muhammad Aliyuddin.

Semua guru pesantren dan seluruh santri hadir dan mengikuti kegiatan doa bersama tersebut dengan khusyuk. (Helmi/rls)*

TerPopuler